• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • Pelaksanaan X.Com 2013

    Pelaksanaan X.Com 2013

    Hari ini, Minggu (26/05) sedang berlangsung even tahunan SMA Plus Negeri 17 Palembang Exctracurricular Competition tahun 2013 atau biasa di singkat X.Com 2013. Acara ini diikuti lebih kurang 642 siswa dari 33 SMA/SMK/MA se-Sumatera Selatan. Gambar selengkapnya dapat dilihat di Galeri Foto.

    Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB dengan acara pembukaan secara resmi yang bertempat di Aula SMA Plus Negeri 17 Palembang. Dihadiri oleh  Bapak Walikota yang diwakili oleh Bapak Fadil Hashim, S.H., M.Si. (Staf Ahli Walikota Bidang Sosmas dan SDM), Kepala Disdikpora Kota Palembang, Bapak Drs. H. Riza Pahlevi, M.M., Bapak kepala SMA Plus Negeri 17 Palembang, semua juri cabang yang diperlombakan, Bapak Ibu Guru SMA Plus Negeri 17 Palembang dan para peserta lomba.

    X.Com ini diselenggarakan sebagai ajang pembuktian bakat-bakat/potensi-potensi yang dimiliki oleh siswa-siswi SMA/SMK/MA se-Sumatera Selatan dalam suatu kompetisi ekstrakurikuler sehingga temanya adalah “ Show Us Your Talent”.  Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah mempererat silaturahmi antar SMA/SMK/MA se-Provinsi Sumatera Selatan, meningkatkan kreativitas siswa dalam berbagai bidang kegiatan ekstrakurikuler, meningkatkan kedisiplinan, rasa tanggung jawab dan menjadi wadah untuk siswa meraih prestasi, mengurangi penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja serta melatih siswa-siswi SMA Plus Negeri 17 Palembang sebagai pelaksana dan penyelenggara dalam me-manage suatu perlombaan besar.