Demikian tema yang diambil oleh Siswa/i SMA Plus Negeri 17 Palembang Angkatan 16 yang melaksanakan acara Perpisahan Asrama bertempat di Aula SMA Plus Negeri 17 Palembang, Senin (10/06). Kegiatan ini berupa acara formal yang melibatkan Warga sekolah dan orangtua/wali murid. Selengkapnya dapat dilihat di Galeri Foto
Acara berlangsung meriah, tertib dan lancar dimulai pada pukul 14.00 dan berakhir pada pukul 16.30 WIB. Dari acara pembukaan, Kirab, tari tanggai, sambutan-sambutan, hiburan dan penayangan film dokumenter dapat terlaksana dengan baik. Acara ini terselenggara berkat kerjasama yang baik diantara peserta didik angkatan 16 yang sudah terlatih untuk menyelenggarakan suatu acara/event dengan terorganisir. Kekompakan dan solidaritas sangat Nampak dari setiap sesi acara, hal ini menunjukkan bahwa pendidikan selama setahun di asrama sudah berjalan dengan baik. Tujuan penting dalam pembelajaran di asrama adalah terjadinya interaksi antar siswa, belajar berdisiplin, memupuk solidaritas, meningkatkan nilai keagamaan, kemandirian, kerjasama, bersosialisasi dan belajar berorganisasi yang baik. Kegiatan ini sepenuhnya diselenggarakan oleh peserta didik angkatan 16, Pembina asrama dan guru tinggal mengarahkan dan memberi pertimbangan saja.
Dengan tema “we will never forget our moments” menunjukkan betapa berharganya saat-saat di asrama yang mulai besok mereka tinggalkan. Suka duka di asrama akan terkenang selamanya, dan susah untuk dilupakan. Yang terpenting adalah pembelajaran di asrama merupakan tonggak pondasi bagi peserta didik untuk melangkah pada jenjang kehidupan berikutnya di masyarakat. Kemandirian dan solidaritas serta disiplin menjadi hal yang esensial untuk kesuksesan hidup di masa mendatang. Maka bekal selama setahun tinggal di asrama menjadi begitu berharga.