• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • Hari Pertama Ujian Nasional 2013

    Hari Pertama Ujian Nasional 2013

    Ujian Nasional (UN) 2013 tingkat SMA/MA/SMK hari pertama telah selesai dilaksanakan, Senin (15/4). Begitu juga yang dilaksanakan oleh SMA Plus negeri 17 Palembang, para peserta didik telah menyelesaikan soal ujian Bahasa Indonesia sebagai jadwal pertama UN tahun ini.

    Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2013 yang diikuti siswa/siswi SMA Plus Negeri 17 Palembang di 15 ruang pada pertama Senin (15/4/2013), berlangsung tertib, aman dan lancar.  Suasana sejuk dan nyaman setelah semalaman Kota Palembang diguyur hujan, memberikan situasi yang kondusif untuk mengerjakan soal.

    Ujian hari pertama dengan materi Bahasa Indonesia di SMA Plus Negeri 17 Palembang dijadwalkan mulai pada pukul 07.30 WIB. Namun para peserta didik sudah hadir dari jam 06.30 dan berkumpul di lapangan upacara untuk melaksanakan briefing sebelum pelaksanaan ujian. Kemudian pengawas mulai memasuki ruangan  jam 07.10 WIB dan mempersilahkan siswa mengisi data diri mulai pukul 07.15 WIB. Tanda bel tepat pukul 07.30 WIB menandai dimulainya pengerjaan soal sampai pukul 09.30 WIB saat bel tanda berakhirnya pengerjaan soal Bahasa Indonesia.

    Secara keseluruhan, pelaksanaan Ujian Nasional hari pertama di SMA Plus Negeri 17 Palembang berjalan lancar, tertib dan tidak ada kendala berrarti.  Beberapa siswa juga mengungkapkan tidak ada masalah walaupun pertama merasa sedikit gugup. Namun sejalan dengan waktu mereka langsung beradaptasi dan dapat mengerjakan semua soal dengan lancar. Semoga selama tiga hari ke depan pelaksanaan Ujian Nasional ini tetap berjalan lancar dan sukses.

    Berikut jadwal selengkapnya UN 2013:

    No.

    Hari/Tanggal

    Waktu

    Mata Pelajaran

    1

    Senin, 15 April 2013

    07.30-09.30

    Bahasa Indonesia

    2

    Selasa, 16 April 2013

    07.30-09.30

    Bahasa Inggris

    10.30-12.30

    Fisika/Ekonomi

    3

    Rabu, 17 April 2013

    07.30-09.30

    Matematika

    4

    Kamis, 18 April 2013

    07.30-09.30

    Kimia/Sosiologi

    10.30-12.30

    Biologi/Geografi