• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • PERAN GURU DALAM MEMANFAATKAN LIMBAH

    PERAN GURU DALAM MEMANFAATKAN LIMBAH

    telkonlogi tepat gubaMGMP Biologi Kota Palembang mengadakan Workshop dengan tema “PERAN GURU DALAM MEMANFAATKAN LIMBAH”. Kegiatan ini di adakan di Ala SMA Plus Negeri 17 Palembang, pesertanya terdiri dari Guru Biologi SMA dan SMP dikota Pelembang. Acara yang di mulai sekitar pukul 08.00 ini di buka oleh Kepala DISDIKPORA Kota Pelembang diwakili oleh Bapak Drs. H. Lukman Hakim, M.M selaku Koordinator Pengawas Kota Pelembang.

    Setelah pembukaan acara di lanjutkan dengan penyampaian Makalah dari PLH UNSRI Palembang yaitu Ibu Nurlaila. Materi yang di berikan yaitu Pengelolaan sampah Organik. Di lanjutkan dengan Penyampaian Makala yang ke dua dari Bagian Pengelolaan Lingkungan PTBA, materi yang di sampaikan yaitu Daur Ulang sampa AnOrganik

    Materi ketiga di isi oleh Badan Lingkungan Hidup Pemda Kota Palembang,. Materi ini mengangkat tema upaya peningkatan kualitas lingkungan. Bagaimana fenomena alam yang terjadi sekarang ini seperti perubahan iklim global dengan meningkatnya permukaan air laut dan pemanasan global.  Upaya yang dilakukan oleh pemda dalam ini Badan Lingkungan hidup adalah dengan cara membentuk kampung ramah lingkunga dan adanya kegiatan mitigasi dan adaptasi. Setelah materi ketiga kegaiatan yang dilakukan adalah peragaan teknologi tepat guna dari limbah, adapun yang dijadikan objek peragaan antara lain, keripik bongkol pisang, susu biji nangka, kerajinan dari eceng gondok, pengawetan telur dri daun jambu biji, kerupuk dari tulang ikan dan aksesoris dari sisik ikan.

    Tanggapan peserta yang mengikuti acara inipun beragam, di ataranya peserta dari SMA Nageri 16 ”Ada yang beda dari MGMP kali ini, istilahnya ‘Special Edition’ karena tidak membahas tentang materi pelajaran , tetapi bagaiman penerapan yang ada di materi tersebut, khususnya tentang materi lingkungan, tapi kalau untuk Teknologi tepat guna akan lebih berguna lagi kalau guru Mulok yang melihatnya”