• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • Pembelajaran Daring Selama Pandemi Covid-19

    Pembelajaran Daring Selama Pandemi Covid-19

    SMA Plus Negeri 17 Palembang tetap melaksanakan pembelajaran di tengah-tengah kondisi pandemi Corona secara daring untuk kelas X dan XI yang sekarang masih berada di semester genap tahun pelajaran 2019-2020. Hal ini sesuai arahan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Nadiem Anwar Makarim yang mengeluarkan beberapa kebijakan untuk mengatur kegiatan pembelajaran selama masa pandemi ini, salah satunya adalah pembelajaran secara daring.

    Pembelajaran secara daring atau online learning merupakan pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan perangkat komputer atau gadget yang saling berhubungan di mana guru dan siswa berkomunikasi secara interaktif dengan memanfaatkan media komunikasi dan informasi.

    Pembelajaran daring ini sangat membantu dunia pendidikan kita di saat pandemi ini. Banyak aplikasi yang bias dimanfaatkan dalam pembelajaran daring seperti Whatsapp Group, Line Group, Google Classroom, Quizziz, Zoom Cloud, Schoology, Youtube, dan lain-lain.

    Guru dituntut untuk mampu merancang atau mendesain pembelajaran daring yang ringan dan efektif, dengan memanfaatkan perangkat atau media daring yang tepat dan sesuai dengan materi yang diajarkan.

    Walaupun dengan pembelajaan daring, siswa tetap diberikan kesempatan lebih luas dalam mengeksplorasi materi yang diajarkan guru, sehingga pembelajaran tetap bermakna serta menyenangkan.

    Silahkan lihat channel Youtube guru-guru SMA Plus Negeri 17 Palembang, berikut:

    Untuk Pembelajaran Kimia di:

    https://www.youtube.com/channel/UCQ0GJKLi7-QRDGS9L-7JO2g

    Untuk Pembelajaran Matematika:

    https://www.youtube.com/channel/UCKMIdjWXLfZmwwS0XYp2xgQ

    Untuk Pembelajaran Bahasa Jepang:

    https://www.youtube.com/channel/UCOJOZRag3GapJa7VZbBvgMA

    Untuk Pembelajaran Geografi:

    https://www.youtube.com/user/psisalaska