Minggu pagi tadi, (14/09) rombongan guru dan pelajar sekolah-sekolah dari Kuala Terengganu dan Johor Malaysia tiba di Bandara Sultan Mahmud Badarudin II Palembang dengan selamat. Rombongan langsung menuju SMA Plus Negeri 17 Palembang untuk melaksanakan acara penyambutan dan penyerahan peserta Kegiatan Homestay kepada sekolah penerima dan orangtua angkat di Palembang.
Lawatan tamu Kegiatan Homestay dari Malaysia ini merupakan yang ketiga kalinya bagi SMA Plus Negeri 17 Palembang. Tepat pukul 08.15 WIB pesawat yang membawa rombongan Homestay Teluk Ketapang, Kuala Terengganu Malaysia mendarat di Bandara Internasional SMB II tepat seesuai jadwal. Setelah selesai urusan bagasi dan imigrasi di Bandara SMB II rombongan yang terdiri dari 44 orang pelajar dari 12 sekolah menengah di Terengganu dan 1 dari Johor Malaysia, beberapa orang guru dan wartawan harian Malaysia ini bergegas menuju bis yang akan membawa mereka ke SMA Plus Negeri 17 Palembang untuk melakukan acara penyambutan dan serah terima pelajar dari Malaysia ke orangtua angkat di Palembang.
Sesampainya di Aula SMA Plus Negeri 17 Palembang, rombongan disambut oleh Bapak kepala Dinas Dikpora Palembang dan jajarannya, kepala-kepala sekolah SMA Negeri di Palembang, seluruh guru, karyawan dan pengurus OSIS SMA Plus Negeri 17 Palembang, beserta orangtua angkat peserta homestay. Kemudian mereka dipersilahkan menikmati menu kudapan selamat datang khas Palembang dilanjutkan menikmati penampilan musik perkusi dari ekskul Akustik 17. Acara selanjutnya berupa kata sambutan dari ketua rombongan homestay dari Malaysia, Kepala SMA Plus Negeri 17 Palembang, sambutan Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Palembang dan diselingi penampilan tari kreasi modern siswi-siswi SMA Plus Negeri 17 Palembang kemudian diakhiri dengan serah terima kepada orangtua angkat. Setelah acara resmi tersebut, para pelajar Malaysia mengikuti orangtua angkatnya pulang ke rumah masing-masing untuk mempersiapkan kegiatan esok harinya.
Kegiatan homestay kali ini sedikit berbeda dari kegiatan serupa tahun-tahun sebelumnya, dimana penerimaan pelajar peserta homestay melibatkan tiga belas SMA negeri di Palembang diantaranya SMAN 1, SMAN 2, SMAN 3, SMAN 4, SMAN 5, SMAN 6, SMAN 10, SMAN 11, SMAN 13, SMAN 15, SMAN 17, SMAN 18 dan SMAN 21 Palembang. Tujuannya adalah untuk memberikan pengalaman kepada sekolah-sekolah di Palembang bekerjasama dengan sekolah dari Negara lain. Bagi pelajar peserta homestay Malaysia, mereka akan merasakan belajar di sekolah-sekolah Palembang yang tentu berbeda dengan sekolah mereka di Malaysia dan belajar budaya/adat bersama keluarga angkat di Palembang. Selain kegiatan di sekolah, di hari ketiga nantinya, para peserta homestay akan diajak belajar di tempat-tempat bersejarah di Palembang seperti Jakabaring Sport City, Taman Bukit Siguntang, Taman Purbakala Sriwijaya dan wisata souvenir. Selain belajar, rombongan dari sekolah-sekolah Malaysia ini akan mengadakan penandatanganan kerjasama pendidikan dengan sekolah-sekolah di Palembang dan diliput oleh media di dua Negara. Sehingga acara yang bertujuan untuk mempererat hubungan dua Negara serumpun ini dapat disebarluaskan kepada masyarakat di kedua Negara.