• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • Budayakan Sikap Menghargai Prestasi

    Budayakan Sikap Menghargai Prestasi

    Hari pertama Pembejalaran Tatap Muka 100% di SMA Plus Negeri 17 Palembang diawali dengan upacara bendera dan pemberian apresiasi kepada peserta didik yang memberikan kontribusi prestasi akademik selama satu semester kemarin.

    SMA Plus Negeri 17 Palembang terus berupaya untuk dapat mengimplementasikan moto Berprestasi, Berinovasi dan Berkarakter dalam setiap program sekolah. Karakter merupakan bentuk cara berfikir serta serta berprilaku seseorang yang nantinya akan menjadi ciri khasnya. Salah satu proses pembentukan karakter di awali dengan pembiasaan yang dikenal dengan budaya atau pembudayaan. Maka, dalam rangka membentuk karakter yang baik, perlu di bangun budaya positif di lingkungan sekolah salah satunya memberikan apresiasi/penghargaan.

    Memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih peserta didik bertujuan untuk menghargai usaha yang telah dilakukan oleh peserta didik maupun warga sekolah dalam upaya mengharumkan nama sekolah melalui prestasinya. Sekecil apapun prestasi, sekolah akan memberikan penghargaan. Selain itu juga memberikan motivasi kepada peserta didik yang lain untuk lebih giat lagi dalam belajar.