Tim Cerdas Cermat SMA Plus Negeri 17 Palembang menjuarai Lomba Cerdas Cermat Hari Oeang 2017 yang diselenggarakan oleh KPPN Palembang bersama Balai Diklat Keuangan (BDK) Palembang, Kamis (26/10) Aula Gedung Keuangan Negara Palembang. Selain tim cerdas cermat, tim yel-yel SMA Plus Negeri 17 Palembang juga menjadi yang terbaik.
Kegiatan yang digelar oleh KPPN Palembang bersama Balai Diklat Keuangan (BDK) Palembang ini dalam rangka memperingat Hari Oeang RI ke-71, Kompetisi dengan nama keren ‘LCC APBN Season 2’ ini berhasil menggugah semangat seluruh siswa unggulan dari berbagai SMA di Kota Palembang untuk turut memahami berbagai tugas dan fungsi Kementerian Keuangan, serta kebijakan-kebijakan ekonomi yang digulirkan oleh Pemerintah melalui APBN.
SMA Plus Negeri 17 Palembang yang terdiri dari Primus Azra Alfarisi, M. Alwan Azhari, Charima Nadila Putrid an Lydia Azzahro Silparensi ini dikukuhkan sebagai juara kompetisi ini dengan berhasil mengungguli tiga peserta lainnya. Lomba Cerdas Cermat ini dibagi menjadi dua babak, yaitu babak penyisihan dan babak final. Babak penyisihan dilaksanakan dua hari sebelumnya di Aula BDK Palembang. Babak penyisihan berisi pengerjaan soal ujian tertulis sejumlah 60 soal selama 60 menit.
Soal berasal dari undang-undang yang berkaitan dengan Keuangan Negara dan Peraturan Menteri Keuangan. Dengan perolehan nilai yang sangat ketat, empat SMA terbaik maju bertanding di babak final. Babak Final terdiri dari 4 babak, yaitu: Transfer Daerah (masing-masing grup mendapatkan 7 pertanyaan wajib), PNBP (teka teki silang), Tebak Tokoh, dan Penerimaan Pajak (babak rebutan). Dan akhirnya tim SMA Plus Negeri 17 Palembang berhasil mendapatkan banyak poin dari pertanyaan rebutan dan keluar sebagai juara Lomba Cerdas Cermat Hari Oeang Tahun 2017.