• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • PELAKSANAAN UJIAN SEKOLAH

    PELAKSANAAN UJIAN SEKOLAH

    Mulai hari Senin pagi ini, tanggal 11 Maret 2013 Ujian Sekolah dilaksanakan di SMA Plus Negeri 17 Palembang. Pelaksanaan Ujian Sekolah terpantau berlangsung dengan tertib dan tenang, para siswa terlihat siap menjalani ujian ini.Ujian Sekolah akan berlangsung sampai dengan hari Senin 18 Maret 2013 mendatang.

    Pelaksanaan Ujian Sekolah yang di mulai Senin akan terus berjalan seminggu sesuai jadwal hingga hari Senin mendatang, hanya saja pada hari Selasa besok jadwal ujian diliburkan kerena Umat Hindu merayakan Hari Raya Nyepi, kemudian pelaksanaan Ujian Sekolah dilanjutkan hari Rabu mendatang. Minggu depan proses penilaian terhadap siswa peserta ujian mulai dilakukan untuk mendapatkan nilai Ujian Sekolah. Nilai Ujian Sekolah ini digunakan untuk penilaian kelulusan setelah digabung dengan nilai Ujian Nasional.

    Di hari pertama pelaksanaan Ujian Sekolah, beberapa Ssswa peserta ujian terpantau siap menjalani ujian namun ada beberapa siswa terlihat gugup karena Ujian Sekolah sangat berpengaruh terhadap akumulasi nilai kelulusan nanti. Diharapkan untuk hari-hari berikutnya peserta ujian tidak lagi merasa takut, gugup dan tidak percaya diri lagi dengan persiapan yang baik dan tentu saja berdoa. Seperti diketahui bahwa siswa telah melalui tahap uji coba TryOut, Ujian Pra US dari sekolah maupun bimbingan-bimbingan belajar. Sudah seharusnya mereka memiliki kepercayaan diri tinggi dan optimis terhadap hasil yang akan diperolehnya.

    Para guru juga secara kontinu memberikan bimbingan dan arahan serta petunjuk agar peserta didik tegar dan siap menjalani serangkaian ujian ini.  Selain itu nilai kejujuran harus terus diutamakan dalam mengerjakan setiap ujian.

    Berikut Jadwal Ujian Sekolah Selengkapnya:

    No

    Hari/tanggal

    Jam ke

    Waktu

    Kelas

    IPA

    IPS

    1

    Senin, 11 Maret 2013

    1

    07.00-09.00

    Bahasa Indonesia

    Bahasa Indonesia

    2

    09.30-11.00

    PKn

    PKn

    2

    Rabu, 13 Maret 2013

    1

    07.00-09.00

    Bahasa Inggris

    Bahasa Inggris

    2

    09.30-11.30

    Fisika

    Ekonomi

    3

    Kamis, 14 Maret 2013

    1

    07.00-09.00

    Matematika

    Matematika

    2

    09.30-11.00

    Sejarah

    Sejarah

    4

    Jumat, 15 Maret 2013

    1

    07.00-09.00

    Kimia

    Sosiologi

    2

    09.30-11.30

    Biologi

    Geografi

    5

    Sabtu, 16 Maret 2013

    1

    07.00-08.30

    Pend. Agama

    Pend. Agama

    2

    09.00-10.30

    TIK

    TIK

    6

    Senin, 17 Maret 2013

    1

    07.00-08.30

    Bahasa Jepang

    Bahasa Jepang

    2

    09.00-10.30

    Penjasorkes

    Penjasorkes

    3

    10.30-12.30

    Muatan Lokal

    Muatan Lokal