Melaksanakan apel bagi intansi ataupun sekolah-sekolah merupakan hal yang biasa dilakukan, termasuk di SMA Plus Negeri 17 Palembang. Dari apel pagi di asrama, apel hari senin, apel ekstrakurikuler dan lain sebagainya sering dilaksanakan di lingkungan SMA Plus Negeri 17 Palembang. Keberadaan apel memang dirasa perlu dan bermanfaat bagi warga sekolah.
Jika ada yang berpikir bahwa apel itu bermanfaat, itu tidaklah keliru. Apalagi apel pagi, dalam mengawali semua kegiatan, tentu akan banyak manfaatnya. Instansi seperti TNI, Polri. Dan instansi pemerintah selalu melaksanakan apel pagi bahkan siang dan sore hari. Mereka melaksanakan apel rutin karena memang sudah menjadi ketentuan dalam kesatuan/ organisasi. Lalu perlukah apel pagi dilaksanakan di sekolah?
Sekolah-sekolah memang beragam kebijakan dan peraturan tentang perlu-tidaknya apel pagi di sekolah. Ada sekolah yang melakukan kebijakan apel pagi di setiap harinya dan ada pula yang hanya melaksanakan apel pagi hanya seminggu sekali: Apel Senin Pagi. Tapi ada pula yang lebih dari sekali dalam seminggu untuk keperluan-keperluan tertentu.
Manfaat apel khususnya untuk perserta didik di sekolah sesungguhnya sangatlah besar. Kesempatan yang meskipun singkat ini dapat dipakai untuk menyampaikan informasi-informasi penting berkaitan dengan sekolah. Para peserta didik di setiap sekolah seharusnya terus-menerus tahu dan mengerti perihal sekolahnya. Dan momen apel adalah salah satu kesempatan yang bagus untuk itu. Dengan kata lain saat waktu untuk mengup-date informasi sekolah adalah pada saat apel.
Tata aturan apel yang berlaku dalam baris-berbaris yang jika dilaksanakan dengan benar adalah salah satu manfaat tersendiri yang dapat dipetik dari apel pagi. Manfaat ini bisa kepada peserta didik dan bisa pula kepada pendidik. Nilai-nilai disiplin yang terkandung dalam pelaksanaan apel adalah nilai-nilai yang seharusnya diterapkan dalam keseharian warga sekolah. Di sisi lain, kesempatan menyampaikan informasi kepada warga sekolah pada saat apel mutlak.
Mengenai waktu apel adalah waktu-waktu yang memang hanya diperuntukkan untuk melaksanakan apel. Waktunya juga tidak harus terlalu lama. antara 5-15 menit setiap pagi sudah cukup. Bahwa pelaksanaan apel sendiri akan berguna untuk melatih disiplin anak-anak sementara sedikit waktu yang dipakai untuk menyampaikan nasehat dan pengumuman lainnya juga sangat bermanfaat untuk warga sekolah. Bahkan guru yang terlibat baik langsung maupun tidak, juga mendapatkan manfaat dari pelaksanaan apel pagi. Aplikasi nilai-nilai positif atau nilai karakter bangsa yang menjadi karakter sekolah dapat dibuktikan di sini. Jadi, apel memang bermanfaat adanya