Ujian Sekolah (US) Tahun Pelajaran 2014-2015 mulai hari ini, Senin (16/03) dilaksanakan di SMA Plus Negeri 17 Palembang sampai dengan seminggu ke depan. Pada hari pertama pelaksanaan US ini, peserta didik dihadapkan pada soal-soal mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Kimia (IPA) serta Bahasa Indonesia dan Geografi (IPS).
Sejumlah 249 peserta ujian yaitu peserta didik kelas XII SMA Plus Negeri 17 Palembang mengikuti Ujian Sekolah (US) tahun pelajaran 2014-2015 menempati dua belas ruang di gedung A. Selama seminggu kedepan mereka akan mengerjakan 40-50 butir soal dari tiga belas mata pelajaran yang diujikan pada lembar jawab komputer (LJK).
Jika melihat wacana yang berkembang saat ini, Ujian Sekolah merupakan bagian penting dari penentu kelulusan peserta didik. Untuk itu peserta didik kelas XII harus mempersiapkan secara serius baik persiapan fisik, mental dan materi pelajaran yang akan diujikan. Selama beberapa bulan terakhir, peserta didik digembleng dengan persiapan-persiapan yang cukup banyak seperti pendalaman materi dan berbagai uji coba (try out).
Pagi tadi sebelum pelaksanaan ujian, para pengawas ujian yang terdiri dari guru-guru juga sudah diberikan informasi terlebih dahulu teknis pelanksanaan US tahun ini. Dalam rapat penitia dan pengawas ujian pagi tadi, Bapak Kepala Sekolah memberikan arahan kepada guru-guru selaku pengawas ujian untuk bekerja secara professional, kerja keras dan kerja cerdas. Upayakan untuk memberikan suasana yang nyaman bagi peserta ujian dalam mengerjakan soal namun tetap menjunjung tinggi tata tertib sekolah dan tata tertib ujian.
Hal yang penting juga adalah untuk menciptakan kondisi yang dapat membiasakan diri peserta didik pada pelaksanaan ujian-ujian selanjutnya yang jujur, tertib, disiplin dan bertanggung jawab. Jadikan pelaksanaan US ini sebagai pegangan dan tolok ukur pelaksanaan Ujian Nasional mendatang karena prinsip pelaksanaannya secara teknis hampir sama.
Kejujuran, disiplin dan percaya diri harus terus ditanamkan kepada para peserta ujian sekaligus menjauhkan perasaan gugup dan panik selama mengerjakan soal. Semoga pelaksanaan US tahun ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan.
Berikut ini jadwal selengkapnya pelaksanaan Ujian Sekolah TP 2014-2015:
No. |
Hari/Tanggal |
Jam ke- |
Mata pelajaran |
1 |
Senin, 16 Maret 2015 |
1 |
Bahasa Indonesia |
2 |
Kimia/ Geografi |
||
2 |
Selasa, 17 Maret 2015 |
1 |
Matematika |
2 |
Biologi/Sosiologi |
||
3 |
Rabu, 18 Maret 2015 |
1 |
Bahasa Inggris |
2 |
Fisika/Ekonomi |
||
4 |
Kamis, 19 Maret 2015 |
1 |
Sejarah |
2 |
Penjasorkes |
||
5 |
Jumat, 20 Maret 2015 |
1 |
Pendidikan Agama |
2 |
TIK |
||
6 |
Senin, 23 Maret 2015 |
1 |
PKn |
2 |
Bahasa Jepang |
||
3 |
Muatan lokal |