• principal@sman17plg.sch.id
  • Jl. Mayor Zurbi Bustan, Lebong Siarang Palembang
  • 088294873406
  • Pasmala

    PASMALA 17 (Pasukan Andalan Pengaman Sekolah 17) adalah sebuah ekstrakulikuler yang bergerak dibidang keamanan (Patroli Keamanan Sekolah). PASMALA didirikan pada tanggal 04 Juli 1998, adalah ekskul tertua kedua setelah PARISANDA. Sebelum nama ekskul ini bernama KOPASSUS 17 kemudian berganti KAPTEN dan akhirnya menjadi PASMALA. Pendiri PASMALA adalah Eko Nugroho.
    Selain bergerak di bidang keamanan, pasmala juga terkenal dengan kekocakan dan kekompakkan anggotanya. Karena itulah PASMALA memiliki program yang di sebut sersan ( serius tapi santai ).

    Arti Lambang Pasmala 17

    1. Perisai           : kekuatan dalam membentengi diri dari hal-hal yang negatif
    2. 17                : organisasi ini beridri di SMA Plus Negeri 17 Palembang
    3. Merah Putih   : organisasi ini berada di bawah naungan NKRI
    4. Sayap           : bertujuan mengayomi, membimbing dan membina para anggota dan warga
    5. warna biru     : hubungan kekeluargaan yang erat dalam Pasmala
    6. Lingkaran Kembar: keseimbangan antara kemampuan akademik dan non akademik
    7. Tur Wuri Handayani : mandiri dengan menganut sistem among

    KEGIATAN PASMALA 17

      1. Tim Variasi
      2. Tim Inti
        • Memperdalam LTBB  (Latihan Teknik Baris-Berbaris) guna meningkatkan kedisiplinan dan kekompakan antara anggota .
        • Mengajarkan 12 Gerakan pengaturan lalu lintas guna mengatur kegiatan lalu lintas dalam aplikasi sekolah .
      3. Tim Tongkat Polri

    Tongkat POLRI merupakan aplikasi patroli keamanan sekolah dalam segi bela diri.

      1. TPTKP (Tindakan Pertama Tempat Kejadian Perkara)

    TPTKP (Tindakan Pertama Tempat Kejadian Perkara) merupakan bagian dari patroli keamanan sekolah yang mengajarkan setiap anggotanya untuk melakukan tindakan pertama pada orang yang mengalami kecelakaan lalu lintas.